Sabtu, 31 Agustus 2013

USB Untuk SMKN 2 Dompu


Drs.Asraruddin (Kepsek SMKN 2 Dmpu)

KM-Pajo:  Sabtu 31/08/2013. SMKN 2 Dompu adalah salah satu sekolah faforit yang ada di kabupaten Dompu, sekolah yang berdiri tahun 2009 ini sudah menamatkan siswa-siswi dua angkatan dengan prosentase kelulusan 100% SMKN 2 Dompu sejak dibuka samapai dengan sekarang 2013 masih menumpang pada sekolah dasar 13 Dompu atau yang biasa diistilahkan satu atap.

Pada tahun 2009 sejak pertama kali dibuka SMKN 2 Dompu membuka 2 Jurusan yaitu Teknik Elektronika Industri (TEI) dan Teknik Audio Video ( TAV) semua jurusan ini sangat diminati oleh masyarakat, salah satu sekolah kejuruan yang ada dikabupaten dompu yang membuka jurusan langka ini adalah SMKN 2 Dompu, akhirnya pada tahun 2010 demi memenuhi keingin masyarakat kepala sekolah (Drs.asraruddin) membuka jurusan Teknik Instalasi Listrik ( TITL).

Dewan Guru rapat bersama Kepsek
Jurusan TITL sejak dibuka pada tahun 2010 ternyata diluar dugaan jurusan ini sangat diminati hal ini terbukti pada waktu penerimaan siswa baru tahun 2010 jurusan TITL didaftar oleh para calon siswa baru lebih dari dua kls mengingat ruangan yang terbatas dan tidak mencukupi untuk menampung lebih dari satu kelas akhirnya sekolah terpaksa menerima satu rombel ( 1 Kelas) untuk jurusan TITL atau yang lebih dikenal dengan jurusan listrik.

SMKN 2 Dompu pada pada tahun ini 2013 sudah mendapatkan lokasi untuk pembangunan unit sekolah baru (USB) yaitu di Desa Kareke Kecamatan Dompu, lokasi yang semula adalah terminal Bis Hu,u tetapi sejak dibangun sampai sekarang terminal itu tidak difungsikan secara optimal hanya pada awal-awal pembangunan saja itupun tidak terlalu lama dan kemudian tidak terpake lagi.
Bupati Dompu Drs.H.Bambang M.Yasin pada tahun 2013 menyetujui bahwah di terminal Hu,u tersebut digunakan sebagai lokasi untuk pembangunan SMKN 2 Dompu hal ini diperkuat dengan adanya surat pernyataan dari beliau yang isinya lokasi terminal kareke atau terminal bis Hu,u dialihkan untuk pembangunan unit sekolah baru SMKN 2 Dompu

Berkat kerja keras kepala sekolah Bapak Drs.Asraruddin dan seluruh jajarannya akhirnya SMKN 2 Dompu pada tahun 2013  mengajukan Proposal untuk Pembangunan USB dengan persyaratan yang sudah terpenuhi pada tahun ini akan pendapatkan anggaran, Kepala sekolah yang kami konfirmasi sesaat  setelah rapat kerja bersama dewan guru memastikan bahwa pada akhir tahun ini anggaran sudah cair dan pembangunan SMKN 2 Dompu akan segera dimulai.


By Mul…




Kamis, 22 Agustus 2013

PWRI Kabupaten Dompu Mengisi HUT RI ke-68 Dengan Mengadakan Pertandingan Sepak Bola Mini


Ketua PWRI Saat Menyampaikan Sambutan

KM-Pajo: 22 Agustus 2013,
Dalam rangka menyambut hari ulang tahun Kemerdekaan RI yang ke-68, PWRI Kabupaten Dompu ikut memeriahkan  dengan mengadakan lomba sepak bola kaki mini antar anggota PWRI se-Kabupaten Dompu yang diikuti oleh 8 Klub dari 8 kecamatan yang ada di Kabupaten Dompu.

Pertandingan sepak bola plastic atau mini  ini dibuka secara resmi dibuka oleh Bapak Drs. H.Arasul Kamaludin selaku ketua PWRI Kabupaten Dompu, yang bertempat dilapangan Bola Karijawa  Dompu. Selain menyambut hari Ulang Tahun RI yang ke-68 pertandingan ini juga sekaligus merayakan Hut PWRI kabupaten Dompu yang ke-51 dalam sambutannya ketua PWRI menyampaikan agar acara semacam ini tetap dilakukan secara terus menerus disetiap hari ulang tahun PWRI selain untuk menyambung tali silaturahim menurut beliau lomba-lomba seperti ini juga mengingatkan masa lalu mereka karena dari sekian banyak dari para pensionan ini adalah mantan pemain handal Kabupaten Dompu dimasanya, oleh karena itu lomba-lomba semacam ini untuk mengulang kembali kenangan masa lalu di lapangan hijau meskipun tenaga dan gaya bermain sudah jauh menurun ketika masa muda dulu, dalam kesempatan itu juga Ketua PWRI  mengajak semua pemain agar bermain sportif dan saling menghargai antar pemain mengingat umur sudah lanjut, tegas beliau.

Para pemain dari Pajo dan dompu Utara
Pertandingan pembuka sepak bola antar klub sekecamatan  yang diadakan oleh PWRI dan diikuti oleh anggota PWRI kabupaten dompu ini  dibuka dengan pertandingan perdana antara klub dari kecamatan pajo dan dompu utara , pertandingan yang berdurasi selama  17 menit  x 2  ini berlangsung seru  dan sangat terhibur hal ini dikarenakan para pemain yang rata-rata berusia 60 tahun yang bukan usia muda lagi untuk bermain bola, permainan mereka sangat menghibur para penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut. setelah kedua klub menyelesaikan pertandingan 17menitx2 akhirnya mendapatkan hasil imbang 0-0 ,karena hasil imbang akhirnya dilakukan adu pinalti malaikat ,keberuntungan akhirnya berpihak pada klub  dompu utara dan mengalahkan klub dari kecamatan pajo setelah melakukan adu pinalti sekaligus mengantarkan klub dompu utara masuk ke babak final.

Pertandingan yang dijadwalkan berlangsung 2 hari ( 21-22 agustus 2013) mulai jam 15.30 Wita ini disambut antusias dari masyarakat yang sengaja datang menyaksikan pertandingan ini , para penonton yang kebanyakan dari warga karijawa dan istri-istri dari para pensionan ini memadati lapangan bola karijawa.

Pertandingan  sepak bola mini antar klub dari para pensionan ini akan memperebutkan hadih bergengsi dengan total senilai

35 juta dari Bupati Kabupaten Dompu Drs.H.Bambang M.Yasin yang menrut panitia pada babak final akan disaksikan langsung leah orang nomor satu dikabupaten dompu ini sakaligus akan menyerahkan hadia pada para pemenang.

By mul,,

Rabu, 14 Agustus 2013

Manfaat Kunyit dan Kandungannya



KM-Pajo: Rabu,14/8/2013 Kunyit sudah dimanfaatkan oleh nenek moyang kita sebagai bahan untuk perawatan kecantikan. Biasanya mereka memanfaatkan kunyit sebagai jamu untuk diminum. Namun sekarang ini sudah banyak beredar produk kecantikan dan kesehatan dalam bentuk yang lebih modern. Contohnya dalam bentuk kapsul, serbuk, minuman kesehatan atau yang lainnya.

Sebelumnya mengungkap lebih jauh mengenai manfaat kunyit untuk kecantikan, ada baiknya jika kita mengetahui lebih dulu mengenai klasifikasi tanaman ini serta kandungan senyawa di dalamnya.

Klasifikasi Kunyit
Tanaman yang tergolong kedalam kelompok jahe-jahean (Zingiberanceae) dan terbagi kedalam empat jenis (kunyit putih, merah, hitam, kuning) ini memiliki klasifikasi ilmiah sebagai berikut:
  • Kingdom: Plantae (Tumbuhan).
  • Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh).
  • Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji).
  • Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga).
  • Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil).
  • Sub Kelas: Commelinidae.
  • Ordo: Zingiberales.
  • Famili: Zingiberaceae (suku jahe-jahean).
  • Genus: Curcuma.
  • Spesies: Curcuma longa L.

Kandungan Senyawa Kunyit
Kunyit mengandung senyawa yang berkhasiat obat, yang disebut kurkuminoid yang terdiri dari kurkumin, desmetoksikumin dan bisdesmetoksikurkumin dan zat- zat manfaat lainnya.
  • Kurkumin : R1 = R2 = OCH3 10 %
  • Demetoksikurkumin : R1 = OCH3, R2 = H 1 - 5 %
  • Bisdemetoksikurkumin: R1 = R2 = H
  • Minyak asiri / Volatil oil (Keton sesquiterpen, turmeron, tumeon 60%, Zingiberen 25%, felandren, sabinen, borneol dan sineil)
  • Lemak 1 -3 %,
  • Karbohidrat 3 %,
  • Protein 30%,
  • Pati 8%,
  • Vitamin C 45-55%,
  • Garam-garam Mineral (Zat besi, fosfor, dan kalsium) sisanya.

Manfaat Kunyit untuk Kecantikan

1. Menghilangkan Jerawat
Membuat masker wajah dengan kunyit untuk membantu melawan jerawat dan mendapatkan cahaya muda. Ini masker wajah tradisional yang sering digunakan oleh pengantin sebelum hari pernikahan mereka. Ini mencerahkan warna kulit Anda dan membantu mengurangi noda yang tidak sedap dipandang.

Tambahkan 2 sendok makan tepung dan 1 sendok makan susu organik hangat. Kemudian tambahkan dua tetes minyak zaitun atau kelapa dan sejumput kunyit. Blender untuk membuat pasta. Oleskan tipis-tipis pada wajah Anda dan biarkan selama 20 menit. Cara terbaik adalah untuk menerapkan masker sebelum mandi Anda sehingga Anda bisa bilas saat mandi.

2. Mencegah Keriput
Membuat krim mata dengan kunyit dan menggunakannya setidaknya dua kali seminggu. Hal ini akan membantu untuk menghilangkan tidak hanya kerutan di sekitar mata Anda, tetapi juga lingkaran hitam. Tambahkan sedikit kunyit untuk 2 sendok makan mentega. Terapkan pasta di sekitar mata Anda dan biarkan selama 20 menit. Bilas dengan air dingin.

3. Mengatasi Kulit Kering dan Berminyak
Untuk kulit kering, menggabungkan 1 putih telur, 2 tetes minyak zaitun, jus lemon segar dan air mawar. Tambahkan sedikit kunyit dan aduk rata. Terapkan ke semua daerah kering termasuk wajah, leher, siku dan lutut. Biarkan sampai kering. Cuci dengan air hangat.

Untuk kulit berminyak, tambahkan sejumput kunyit untuk 2 sendok makan bubuk kayu cendana. Campur dengan 2 sdm susu dan 2 tetes jus lemon. Oleskan ke wajah Anda dan biarkan kering. Bilas dengan air hangat.

4. Menghaluskan Tumit
Untuk tumit yang retak, oleskan campuran 3 sendok makan kunyit dengan 3 tetes minyak kelapa. Campuran ini juga akan membantu mencegah infeksi jamur pada jari-jari kaki.

5. Kunyit untuk Pigmentasi
Jika Anda menderita bekas jerawat atau jenis hiperpigmentasi, oleskan campuran kunyit dan jus lemon ke daerah yang terkena selama 20 menit. Untuk hasil terbaik gunakan rutin setiap hari.

6. Menghilangkan Ketombe
Ketombe dan masalah kulit kepala lainnya dengan mudah diobati dengan kunyit dan minyak zaitun. Oleskan campuran ke kulit kepala Anda di kamar mandi. Biarkan selama 15 menit, lalu cuci bersih dengan shampoo alami.

semoga bermanfaat, by mul

Sponsors