Sabtu, 01 Desember 2012

Aktifitas Petani Pajo Sudah Mulai Tampak




KM-Pajo: Sabtu 1/11/12.Kegiatan pertanian kini sudah mulai terlihat musim hujan kini sudah terasa oleh warga hususnya mereka yang bertani karena petani di dompu pada umumnya adalah mereka yang mengandalkan air hujan untuk pertanian mereka.
Petani yang tinggal di 6 desa di wilayah kecamatan pajo contohnya adalah petani  yang rata-rata sebagai petani Musiman yang kini merasa gembira dan senang menyambut musim hujan bagaimana tidak karena sudah beberapa hari terakhir ini selalu turun hujan bahkan sumur-sumur yang sudah beberapa bulan kemarin kering karena kemarau yang panjang kini sudah memiliki air warga yang selama ini terpaksa mencari air yang jauh dari tempat tinggal mereka kini sudah bisa memanfaatkan air sumur yang ada dekat rumah.

Rata-rata petani di kecamatan pajo adalah petani gabah atau padi pola tanam padi atau gabah ini sangat membutuhkan air yang cukup banyak sehingga para petani di sini (Kecamatan Pajo) hanya mengandalkan air hujan mengingat tanah sawah yang mereka garap adalah tanah sawah yang Tadah hujan artinya kalau tidak ada hujan maka mereka sulit untuk melakukan pengairan untuk kebutuhan menanam padi mereka.
.
Beberapa petani langsung mengerjakan sawah-sawah mereka bahkan mereka tidak menunggu air yang lebih banyak ini terlihat ada beberapa petani yang sedang membajak tanah mereka untuk Menyemai padi mereka sebagi bakal bibit untuk di tanam, kegiatan membajak sawah seperti ini biasanya dilakukan oleh para petani ketika musim hujan betul sudah ada namaum kali ini sebagian petani tidak sabar meski air di sawah mereka belum cukup untuk membajak sawahnya.

Musim kemarau pada tahun ini memang berbeda dengan tahun sebelumnya dimana pada tahun ini musim kemarau lumayan panjang sehingga pada tahun ini petani baru mulai bertani serentak kira-kira awal bulan 12 adapun yang sudah lebih awal karena posisi tanah yang dekat dengan sungai dan atau mereka yang memiliki air bor sehingga untuk kebutuhan bajak mereka memanfaatkan air sungai atau air bor tersebut yang diambil dengan menggunakan mesin pompa air yang mereka manfaatkan untuk menambah air hujan yang mereka tampung. (Mul…)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sponsors